viral Pendidikan

Mahasiswa Undip Ajarkan Ibu-ibu Munggur Bikin Foto Produk Keren Pakai HP, Dijamin Laris!

×

Mahasiswa Undip Ajarkan Ibu-ibu Munggur Bikin Foto Produk Keren Pakai HP, Dijamin Laris!

Share this article
Mahasiswa dari program studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Antharez Rafiano Mahesa Chandra, peserta dari KKN reguler Tim II Undip Tahun 2023/ 2024, telah melaksanakan program kerja, yaitu modul pengenalan dan pelatihan pemasaran kreatif melalui fotografi produk bersama ibu-ibu Desa Munggur, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar. (dok KKN Undip)

VIRALS.CO.ID – Di era digital ini, perhatian konsumen semakin sulit untuk ditangkap.

Konsumen mulai cerdas dalam memilah produk-produk atau brand yang akan dibelinya dan tampilan visual dari produk tersebut yang akan memiliki peranan penting dalam menarik perhatian dari konsumen serta membangun persepsi konsumen terhadap produk.

Di era yang dimana visualisasi adalah segalanya, fotografi produk menjadi satu-satunya cara bagi konsumen untuk mengenal dan menilai kualitas dari produk.

Mengetahui hal tersebut, mahasiswa Universitas Diponegoro (Undip) Semarang menunjukkan semangat antusiasme serta komitmennya terhadap pengabdian masyarakat melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang diadakan secara rutin tiap tahunnya.

Mahasiswa dari program studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Antharez Rafiano Mahesa Chandra, peserta dari KKN reguler Tim II Undip Tahun 2023/ 2024, telah melaksanakan program kerja, yaitu modul pengenalan dan pelatihan pemasaran kreatif melalui fotografi produk bersama ibu-ibu Desa Munggur, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar.

“Program kerja mengenai pengenalan dan pelatihan fotografi produk ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan wawasan serta meningkatkan kesadaran masyakarat pelaku usaha akan pentingnya branding produk sebagaimana caranya untuk menciptakan suatu identitas produk yang akan dengan mudah dikenal oleh konsumen.” jelas Antharez dalam keterangannya, Selasa (20/8/2024).

Selain itu, modul ini mencakup beberapa informasi yang dapat dijadikan sebagai landasan mengenai pemahaman akan tata cara memfoto produk dengan menggunakan gawai atau Handphone, sehingga masyarakat desa akan dengan mudah mempraktikkan fotografi tersebut tanpa harus mengeluarkan biaya lebih.

Ia berharap, dengan pembuatan modul ini, masyarakat khususnya pelaku usaha dapat menjadikannya sebagai titik tolak utama dalam meningkatkan atau meluaskan pasar produknya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *