VIRALS.CO.ID – Petugas Satpol PP Kabupaten Semarang mengamankan sejumlah siswa SMP dan SMA yang kedapatan bolos sekolah dan nongkrong di area hutan karet, Desa Gondoriyo, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang pada Senin (9/9/2024).
Sebelumnya, Satpol PP menerima laporan dari warga setempat yang merasa terganggu dengan kehadiran para pelajar tersebut.
Menurut keterangan dari Kasi Opsdal Satpol PP Kabupaten Semarang, Sofan Nurul Huda, para pelajar itu bolos dan berkumpul di sebuah warung untuk jajan dan bersantai.
Uniknya, seluruh siswa tersebut ternyata berasal dari sekolah di Kabupaten Demak, seperti Karangawen dan Sayung.
“Mereka beralasan datang ke Kabupaten Semarang karena suasana hutan karet yang lebih sejuk, sedangkan di daerah sekolah mereka udaranya panas,” jelas Sofan.
Ketika anggota Satpol PP tiba di lokasi, sebagian pelajar segera melarikan diri. Meski demikian, empat siswa berhasil diamankan dan dibawa ke kantor Satpol PP Kabupaten Semarang, di Ungaran Barat.
Beberapa di antara mereka juga diketahui merokok saat bolos.
Sofan menjelaskan bahwa pihaknya hanya bisa memberikan pembinaan serta meminta siswa tersebut menandatangani surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatan serupa.
Hal ini dikarenakan sekolah dan tempat tinggal mereka berada di luar wilayah administrasi Kabupaten Semarang.
“Jika sekolah mereka berada di wilayah Kabupaten Semarang, biasanya kami panggil pihak sekolah. Dan jika kedapatan bolos berulang kali, kami juga akan memanggil orang tua mereka,” tambah Sofan.
Dia juga menyatakan bahwa Satpol PP akan terus melakukan patroli rutin untuk menjaga ketertiban di tempat-tempat umum sesuai peraturan daerah (Perda).
Selain menertibkan pelajar, mereka juga kerap melakukan patroli untuk mengatasi pengemis, pengamen, dan anak jalanan di ruang publik.
“Kami akan selalu menjalankan patroli berdasarkan arahan Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Semarang,” pungkas Sofan. (*)