viral SepakBola

Persipa Pati vs Persiku Kudus: Banur Siapkan Strategi Khusus di Derby Muria

×

Persipa Pati vs Persiku Kudus: Banur Siapkan Strategi Khusus di Derby Muria

Share this article
Pelatih Persipa Pati Bambang Nurdiansyah saat Pre Match Press Conference jelang menghadapi Persiku Kudus, Selasa (1/10/2024). (Dok. Persipa Pati)

VIRALS.CO.ID – Pertarungan sengit dalam Derby Muria akan berlangsung pada matchday kelima Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, ketika Persipa Pati menghadapi Persiku Kudus di Stadion Joyokusumo Pati, Rabu (2/10/2024), dengan kick-off dijadwalkan pukul 15.00 WIB.

Laskar Saridin, julukan Persipa Pati, saat ini menempati posisi ketujuh di klasemen Grup 2 dengan raihan 4 poin, hasil dari satu kemenangan, satu hasil imbang, dan dua kekalahan.

Di sisi lain, Macan Muria, julukan Persiku Kudus, berada di posisi kelima klasemen Grup 2 dengan catatan lebih baik, mengumpulkan 5 poin dari satu kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan.

Pelatih Persipa Pati, Bambang Nurdiansyah, berharap dukungan penuh dari masyarakat Pati dan para suporter setia Laskar Saridin agar timnya bisa meraih kemenangan dalam laga krusial ini.

“Kami memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Pati dan suporter setia. Harapannya, besok kami bisa mendapatkan hasil maksimal, yakni tiga poin,” ujar Banur, panggilan akrabnya, dalam konferensi pers jelang pertandingan di Stadion Joyokusumo, Selasa (1/10/2024).

Mengenai persiapan tim, Banur menegaskan bahwa kompetisi ini adalah perjalanan panjang, dan timnya terus melakukan evaluasi serta perbaikan seiring berjalannya pertandingan.

“Setiap latihan ada evaluasi. Hal-hal yang bagus akan kami pertahankan dan kembangkan, sementara kelemahan terus kami benahi. Semoga besok para pemain bisa tampil maksimal,” katanya.

Banur juga menambahkan bahwa timnya telah mempersiapkan strategi khusus untuk menembus pertahanan Persiku Kudus dan meraih kemenangan di kandang.

Di sisi lain, Wahyu Sukarta, gelandang bertahan sekaligus kapten Persipa Pati, menyatakan bahwa seluruh tim telah mempersiapkan diri dengan baik untuk laga penting tersebut.

“Kami, para pemain, sudah siap sepenuhnya untuk pertandingan besok. Segala persiapan telah kami lakukan dengan baik. Kami akan bekerja keras untuk mendapatkan tiga poin dan berharap pertandingan berjalan dengan lancar,” ujar Wahyu Sukarta. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *