viral Politik

Bersih-Bersih Pantai Bandengan Jepara: Aksi Nyata Relawan Star untuk Lingkungan

×

Bersih-Bersih Pantai Bandengan Jepara: Aksi Nyata Relawan Star untuk Lingkungan

Share this article
Sebanyak 40 relawan mengikuti kegiatan bersih-bersih Pantai Bandengan Jepara yang digagas Sedulur Witiarso (Star), Sabtu (20/5/2024).

VIRALS.CO.ID – Sebanyak 40 relawan mengikuti kegiatan bersih-bersih Pantai Bandengan Jepara yang digagas Sedulur Witiarso (Star), Sabtu (20/5/2024).

Kelompok relawan bakal calon Bupati Jepara periode 2024-2029, Witiarso Utomo, dipimpin Ketua Relawan Star, H. Eric Linerdo yang juga merupakan penggagas kegiatan tersebut.

Beberapa kelompok relawan lainnya juga turut serta dalam aksi sosial tersebut yang meliputi Star, KW1, SKW, dan DEWO.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di area pantai yang sering menjadi tujuan wisata,” ujar H. Eric Linerdo.

Seorang relawan Sedulur Witiarso (Star) menunjukkan limbah kondom yang ditemukan saat kegiatan bersih-bersih Pantai Bandengan Jepara, Sabtu (20/5/2024).

Para relawan dengan semangat membersihkan sampah-sampah yang berserakan di sepanjang pantai, mulai dari plastik, botol, hingga sampah organik.

Mereka berharap aksi ini dapat memberikan dampak positif dan menjadi contoh bagi masyarakat Jepara untuk lebih peduli terhadap lingkungan.

Dengan kegiatan seperti itu, harapannya Pantai Bandengan dapat terus terjaga kebersihannya dan menjadi destinasi wisata yang nyaman serta bebas dari sampah.

Kegiatan itu juga diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam program-program lingkungan yang akan dijalankan bakal calon Bupati Witiarso Utomo di masa mendatang.

Sutikno (52), seorang nelayan setempat, mengungkapkan apresiasinya atas kegiatan tersebut.

“Kami sangat berterima kasih kepada relawan yang telah membersihkan Pantai Bandengan. Kegiatan seperti ini sangat membantu menjaga kebersihan dan kenyamanan pantai kami,” kata dia.

Senada, Ida (38), seorang pengunjung pantai, berharap Pantai Bandengan dapat terus terjaga kebersihannya dan menjadi destinasi wisata yang nyaman serta bebas dari sampah.

“Saya sangat senang melihat banyak orang yang peduli dengan kebersihan pantai. Ini bisa membuat Pantai Bandengan semakin indah dan nyaman untuk dikunjungi,” tutupnya.

Selain itu, pedagang yang berjualan di sekitar pantai pun mendapatkan berkah atas kegiatan itu karena makanan dan minuman yang dijual ikut laris manis.

“Terima kasih relawannya Mas Wiwit, warungnya saya sudah dilarisi,” ujar seorang pedagang. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *