VIRALS.CO.ID – Huawei Device Indonesia telah secara resmi meluncurkan True Wireless Stereo (TWS) terbaru mereka, Huawei FreeBuds 6i.
Dalam pengumuman resminya, Huawei menginformasikan bahwa FreeBuds 6i ditawarkan dengan harga flash sale sebesar Rp999.999, dari harga asli Rp1.199.000.
“Hadirnya Huawei FreeBuds 6i menunjukkan inovasi terbaru kami dalam produk TWS yang terus memprioritaskan teknologi canggih yang dapat menjangkau berbagai segmen pasar,” ujar Huiler Fan, Country Head Huawei Device Indonesia, dalam keterangannya kemarin.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa Huawei FreeBuds 6i tersedia secara eksklusif di Huawei Official Store melalui beberapa platform e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, Blibli, Lazada, dan TikTok Shop.
TWS ini dilengkapi dengan spesifikasi unggul di kelasnya, termasuk fitur Active Noise Cancellation (ANC) yang diklaim mampu meredam suara bising dengan lebih baik, memungkinkan pengguna menikmati musik favorit mereka dengan lebih maksimal.
Ini berkat teknologi Intelligent Dynamic ANC 3.0, generasi ketiga dari teknologi peredam bising milik Huawei.
Perangkat ini merupakan puncak dari teknologi peredam bising Huawei yang sebelumnya hanya tersedia di seri Pro.
Dengan teknologi ini, TWS ini dikatakan mampu meningkatkan kemampuan peredam bising hingga 100% dibandingkan dengan seri sebelumnya, dengan peredam bising rata-rata pada frekuensi penuh sebesar 27dB, dan rentang frekuensi ANC ultra lebar hingga 5 kHz.
Daya tahan baterai juga meningkat dari 28 jam menjadi 35 jam, didukung oleh teknologi pengisian cepat.
Peningkatan pada perangkat keras di level sistem diklaim menghasilkan kualitas suara yang lebih baik, dengan kemampuan komputasi 240% lebih tinggi.
Huawei FreeBuds 6i dilengkapi dengan 11 mm Quad-magnet Dynamic Driver yang meningkatkan respons frekuensi rendah sebesar 50%, untuk menangkal kebisingan yang masuk ke telinga.
Selain itu, fitur ini juga didukung oleh teknologi LDAC Codec dengan sertifikasi Hi-Res Audio Wireless, yang memungkinkan transmisi suara beresolusi tinggi sehingga terdengar seperti aslinya.
Dari segi desain dan kenyamanan, Huawei FreeBuds 6i hadir dengan ukuran komponen in-ear yang lebih kecil, serta dilapisi bahan dasar silikon cair.
Untuk pilihan warna, tersedia dalam warna putih, hitam, dan ungu. (*)