viral Regional

Jawa Tengah Juara Umum Peparnas XVII: Kumpulkan 161 Emas, Bonus Atlet Setara PON!

×

Jawa Tengah Juara Umum Peparnas XVII: Kumpulkan 161 Emas, Bonus Atlet Setara PON!

Share this article
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana menyampaikan sambutannya di acara fare well dinner Peparnas XVII tahun 2024 di Solo Raya, Sabtu (12/10/2024) malam.

VIRALS.CO.ID – Kontingen Jawa Tengah (Jateng) dipastikan menjadi juara umum dalam ajang Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII yang digelar tahun 2024 di Solo Raya.

Hingga Sabtu malam (12/10/2024), kontingen Jateng telah mengumpulkan total 406 medali, terdiri dari 161 emas, 121 perak, dan 124 perunggu.

Jumlah ini jauh melampaui kontingen lainnya.

“Saya mengucapkan selamat serta memberikan apresiasi kepada seluruh tim kontingen Jateng yang telah berjuang selama satu minggu penuh hingga akhirnya keluar sebagai juara umum, sesuai dengan komitmen awal kami,” ujar Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, dalam pernyataan tertulisnya, Sabtu malam (12/10/2024).

Sebagai bentuk penghargaan atas pencapaian tersebut, Pemprov Jawa Tengah akan memberikan bonus kepada para atlet yang memenangkan medali, dengan besaran yang sama seperti bonus untuk atlet Pekan Olahraga Nasional (PON).

Untuk peraih medali emas perorangan akan mendapatkan Rp 250 juta, medali perak Rp 125 juta, dan medali perunggu Rp 62,5 juta.

“Tidak ada perbedaan bonus antara atlet PON dengan Peparnas, semuanya mendapatkan penghargaan yang setara,” jelas Nana.

Selain itu, Nana juga menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah pusat yang telah mempercayakan penyelenggaraan Peparnas di Solo Raya.

Dia juga menyampaikan apresiasi kepada panitia, atlet, official, serta para sukarelawan yang turut berkontribusi dalam kesuksesan acara ini.

“Sepanjang berlangsungnya acara, semuanya berjalan lancar, aman, dan kondusif. Secara keseluruhan, penyelenggaraan Peparnas kali ini sangat sukses,” tambah Nana.

Lebih lanjut, Nana mengungkapkan bahwa terpilihnya Jawa Tengah sebagai tuan rumah tidak hanya memberi dampak positif pada pelaksanaan acara, tetapi juga memicu pertumbuhan ekonomi lokal.

Hal ini terlihat dari penuhnya hunian hotel, serta peningkatan aktivitas di sektor UMKM dan transportasi.

Nana berharap para atlet Jawa Tengah dapat terus berprestasi di ajang kompetisi nasional maupun internasional.

Pemprov Jateng akan terus meningkatkan upaya pembinaan guna menemukan dan mengembangkan bakat-bakat atlet baru.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Peparnas XVII, DB Susanto, juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan acara tersebut, termasuk kepada Pj Gubernur Jateng.

“Jika ada kekurangan dalam pelaksanaan, akan kami evaluasi untuk perbaikan ke depan,” kata Susanto.

Menurutnya, Peparnas merupakan bentuk komitmen negara untuk memberikan kesempatan yang setara dalam dunia olahraga, baik bagi atlet non-disabilitas maupun atlet penyandang disabilitas, yang sama-sama bisa meraih prestasi gemilang. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *