viral Regional

Kisah Haru Kakek Penjual Sapu yang Lemas Usai Jalan Kaki Jauh Ditolong Polisi Baik

×

Kisah Haru Kakek Penjual Sapu yang Lemas Usai Jalan Kaki Jauh Ditolong Polisi Baik

Share this article
Sosok Kakek Uju, penjual sapu lidi yang ditemukan lemas di tepi jalan oleh seorang polisi, viral di media sosial. (Instagram @bangrizky_goww)

VIRALS.CO.ID – Sosok Kakek Uju, penjual sapu lidi yang ditemukan lemas di tepi jalan oleh seorang polisi, viral di media sosial.

Kejadian itu terjadi ketika Pak Uju tengah berjalan di Kota Cimahi, Jawa Barat, dan kisahnya kemudian dibagikan oleh Bripka Rizky Hikmat Setiawan di Instagram, yang langsung disambut banyak komentar dari warganet.

Dalam video yang diunggah, terlihat Kakek Uju, yang mengenakan jaket biru putih, duduk kelelahan di pinggir jalan.

Bripka Rizky, yang tengah berpatroli, berhenti untuk menghampirinya.

“Momen saat patroli bertemu penjual sapu yang terkulai lemas,” tulisnya pada Senin (28/10/2024).

Saat didatangi, Kakek Uju, 63 tahun, tampak sedang memijat kakinya yang terasa pegal karena kelelahan.

“Pegel-pegel kaki ini, Pak,” ujar Pak Uju.

Sambil berjualan sapu lidi di Cimahi, Kakek Uju menempuh perjalanan jauh dari rumahnya di Cinulang, Cicalengka, Kabupaten Bandung.

Melihat kondisi Pak Uju yang lelah dan belum makan, Bripka Rizky langsung mengajaknya untuk beristirahat dan makan.

Pak Uju pun menceritakan bahwa ia belum mendapatkan pembeli sejak hari sebelumnya.

“Belum ada yang beli, cape, kecapean juga,” jelas Pak Uju.

Meski begitu, semangat Pak Uju untuk berjualan tak pernah pudar karena ia bekerja untuk memenuhi kebutuhan istrinya di rumah.

“Kalau gak kerja, gimana atuh istri di rumah,” tambahnya.

Dengan niat membantu, Bripka Rizky membeli beberapa sapu lidi dari Pak Uju dan menawarkan untuk mengantarnya ke terminal bis di Padalarang agar bisa kembali ke Cicalengka.

Pak Uju menyambut bantuan itu dengan penuh terima kasih, “Abi hatur nuhun pisan, Pak. Sing lancar, abi doakeun,” katanya.

Unggahan Bripka Rizky pun menuai berbagai tanggapan positif dari netizen, yang salut dengan tindakan sang polisi.

Sebagai informasi, Bripka Rizky Hikmat Setiawan bertugas di Unit Patwal Sat Lantas Polres Cimahi dan dikenal sering membantu masyarakat.

Komentar warganet pun beragam

  • @des***: “Ga salah follow Pak Polisi ini, selalu tambah rasa syukur tiap nonton postingannya. Sehat-sehat, orang baik.”
  • @an***: “Senyum tulus dan ikhlas dari seorang bapak yang berjuang mencari nafkah. Sehat selalu, Pak Polisi.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *