viral Regional

Korsleting di Area Oven, Pabrik Karoseri di Semarang Hangus Terbakar Dini Hari

×

Korsleting di Area Oven, Pabrik Karoseri di Semarang Hangus Terbakar Dini Hari

Share this article
Kebakaran melanda pabrik Karoseri Laksana di Bergas, Kabupaten Semarang yang terbakar pada Jumat (25/10/2024) dini hari. (istimewa)

VIRALS.CO.ID – Kebakaran hebat melanda fasilitas produksi milik Karoseri Laksana di Jalan Soekarno-Hatta, Bergas, Kabupaten Semarang, pada Jumat dini hari (25/10/2024).

Area oven di pabrik itu mengalami kerusakan parah akibat dilahap api.

Kapolres Semarang, AKBP Ike Yulianto, mengonfirmasi tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

“Pabrik saat kejadian dalam kondisi tidak beroperasi. Hanya ada beberapa karyawan penjaga di setiap pos, termasuk petugas keamanan,” jelas AKBP Ike.

Kebakaran pertama kali terdeteksi oleh salah satu petugas keamanan yang bertugas di bagian belakang, Ari (48).

Menurutnya, situasi di dalam pabrik tampak normal ketika dua petugas patroli sebelumnya melakukan pengecekan sekitar pukul 00.00 WIB.

Namun, satu jam kemudian, Ari melihat percikan api di area oven dan segera memberi tahu pos depan.

Para petugas keamanan melakukan upaya pemadaman awal menggunakan alat pemadam api ringan (APAR), namun api cepat membesar sehingga dibutuhkan bantuan dari pemadam kebakaran.

Kapolsek Bergas, Iptu Harjono, menjelaskan bahwa enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

Sementara itu, karyawan pabrik segera mengevakuasi bahan-bahan mudah terbakar untuk mencegah penyebaran api lebih luas.

Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.00 WIB, dan petugas memastikan bahwa api tidak menjalar ke permukiman terdekat.

Menurut pemeriksaan awal, kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik di bagian oven.

Akibat insiden ini, PT Laksana diperkirakan mengalami kerugian material hingga ratusan juta rupiah. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *