viral Regional

Turnamen Wali Kota Cup 2024 di Kota Tegal Berakhir, Juara Pertama Diraih SMAN 4 dan SMKN 3

×

Turnamen Wali Kota Cup 2024 di Kota Tegal Berakhir, Juara Pertama Diraih SMAN 4 dan SMKN 3

Share this article
Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri bersama istri Dwi Karyanti saat menyerahkan piala dan hadian kepada juara 1 putri turnamen bola voli Wali Kota Cup 2024 di GOR Wisanggeni Kota Tegal, Rabu (21/8/2024). (dok. Pemkot Tegal)

VIRALS.CO.ID – Turnamen bola voli tingkat pelajar Wali Kota Cup 2024 resmi berakhir dengan penyerahan hadiah di GOR Wisanggeni, Kota Tegal, pada Rabu (21/8/2024).

Hadiah diserahkan langsung Penjabat (Pj) Wali Kota Tegal, Dadang Somantri, yang didampingi oleh istrinya, Dwi Karyanti.

Untuk kategori tim putra, SMAN 4 Kota Tegal berhasil meraih juara pertama, sedangkan kategori tim putri dimenangkan oleh SMKN 3 Kota Tegal.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri, memberikan ucapan selamat kepada para juara dan berharap turnamen ini dapat menjadi motivasi bagi pelajar serta generasi muda untuk terus mengembangkan bakat dan mencapai prestasi.

“Selamat kepada para pemenang. Bakat seperti olahraga bola voli maupun yang lainnya harus terus dikembangkan,” ujarnya.

Hasil akhir turnamen ini menunjukkan, untuk kategori putra, juara pertama diraih oleh SMAN 4 Kota Tegal, juara kedua oleh SMAN 2 Kota Tegal, juara ketiga oleh SMKN 3, dan juara keempat oleh SMK Ihsaniah.

Untuk kategori putri, juara pertama diraih oleh SMKN 3 Kota Tegal, juara kedua oleh SMAN 3 Kota Tegal, juara ketiga oleh SMKN 2 Kota Tegal, dan juara keempat oleh SMAN 1 Kota Tegal.

Turnamen ini diprakarsai oleh PDAM Tirta Bahari Kota Tegal dan didukung oleh PBVSI Kota Tegal, dengan partisipasi 14 tim putra dan 10 tim putri.

Saat pembukaan, Ketua PBVSI Kota Tegal, Kusnendro, menyampaikan harapannya agar turnamen ini mampu menghasilkan atlet-atlet bola voli yang berpotensi dari Kota Tegal, yang akan dipersiapkan untuk Pra Porprov tahun 2025. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *