VIRALS.CO.ID – Mahasiswa Tim II KKN Undip 2024, Qonita Mardhiyah menyelenggarakan pelatihan strategi e-commerce yang bertempat di rumah Ketua RT 3, Kelurahan Wuryantoro, Kecamatan Wuryantoro, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Kamis (15/8/2024).
“Kegiatan itu bertujuan untuk membantu pelaku UMKM lokal memahami dan mengimplementasikan pemasaran digital agar dapat bersaing di pasar online yang semakin berkembang,” jelas Qonita dalam keterangannya, Minggu (18/8/2024)
Dalam sesi pelatihan tersebut, peserta diajak untuk mendalami berbagai aspek e-commerce, mulai dari dasar-dasar penggunaan platform online hingga teknik pemasaran yang efektif.
Para peserta diberikan pemahaman mengenai cara memilih dan memanfaatkan platform e-commerce yang sesuai dengan jenis usaha mereka, serta strategi untuk meningkatkan visibilitas produk di pasar digital.
“Pelatihan ini juga mencakup teknik-teknik pemasaran digital seperti optimasi mesin pencari (SEO), penggunaan media sosial, dan analisis data untuk meningkatkan performa penjualan,” jelasnya.
Selain itu, peserta mendapatkan panduan praktis tentang bagaimana mengelola toko online mereka, termasuk manajemen inventaris, layanan pelanggan, dan pemrosesan transaksi.
Para pelaku UMKM di Wuryantoro menyambut baik program ini dan memberikan apresiasi atas upaya mahasiswa KKN UNDIP dalam membantu mereka memanfaatkan teknologi untuk mengembangkan usaha mereka.
Dengan keterampilan dan pengetahuan baru yang diperoleh, diharapkan pelaku UMKM dapat memanfaatkan peluang yang ditawarkan oleh pasar digital, meningkatkan daya saing usaha mereka, dan meraih kesuksesan di era digital.
“Program ini menjadi langkah penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan memperkuat kapasitas pelaku UMKM di Kelurahan Wuryantoro,” tutupnya. (*)