viral SepakBola

Safin Pati Melangkah ke Semifinal Piala Gubernur Jateng 2024, Lewat Drama Adu Penalti

Pemain Safin Pati bersaing berebut bola dengan pemain tim lawan dalam ajang Piala Gubernur Jateng 2024. (Dok. Safin Pati Sports School)

VIRALS.CO.ID – Tim Safin Pati Sports School sukses melangkah ke babak semifinal dalam turnamen Piala Gubernur Jawa Tengah 2024 untuk kategori U-13 dan U-15.

Pertandingan semifinal akan berlangsung di Stadion Citarum, Semarang, pada Sabtu (28/9/2024).

Pada babak perempat final (8 besar), kedua tim Safin Pati memastikan tiket ke semifinal melalui kemenangan dramatis lewat adu penalti.

Tim U-13 Safin Pati bertanding melawan R2 Solo dengan hasil imbang 0-0 dalam waktu normal.

Setelah melalui adu penalti, Safin Pati U-13 akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 4-3.

Sementara itu, di kategori U-15, Safin Pati sempat unggul 2-0 di babak pertama melawan R2 Solo.

Namun, pertandingan berakhir imbang 2-2 di waktu normal.

Melalui adu penalti yang sengit, lima dari enam penendang Safin Pati berhasil mencetak gol, membawa kemenangan dengan skor 7-6.

Pada babak semifinal U-13, Safin Pati akan berhadapan dengan PFA Sukoharjo di Stadion Citarum, dengan jadwal kickoff pukul 08.00 WIB.

Sementara di kategori U-15, mereka akan bertemu Diklat Merden Banjarnegara, dengan pertandingan dijadwalkan mulai pukul 15.40 WIB.

Pelatih Safin Pati U-13, Ranu Tri Sasongko, menyatakan rasa syukurnya atas keberhasilan timnya melangkah ke semifinal.

Menurutnya, para pemain menunjukkan mentalitas yang kuat sepanjang turnamen.

“Tentunya, usaha yang lebih keras masih dibutuhkan untuk menghadapi tantangan di babak semifinal nanti,” ujar mantan pemain timnas Indonesia U-23 itu.

Ia juga menambahkan bahwa padatnya jadwal menjadi tantangan tersendiri bagi tim, terutama dalam hal pemulihan kondisi fisik.

Namun, ia optimis timnya siap bertarung dan menikmati proses perkembangan mereka.

Hartono Ruslan, pelatih tim U-15 Safin Pati, berharap para pemainnya dapat menjaga fokus penuh selama pertandingan semifinal.

“Lawan di semifinal tentu berat, tapi yang penting adalah fokus dan menghindari kesalahan yang tidak perlu,” kata Hartono, yang pernah melatih Sriwijaya FC dan Persik Kediri.

Turnamen Piala Gubernur Jawa Tengah 2024 ini diikuti oleh 24 tim dalam kategori U-13 dan U-15, sebagai ajang persiapan untuk Piala Soeratin 2024 di zona Jawa Tengah.

Final dan perebutan juara ketiga akan berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, pada Senin (30/9/2024). (*)

Exit mobile version