VIRALS.CO.ID – Musibah tragis menimpa pasangan suami istri, Sulistiyana (34) dan Arif Mukti Hidayat (33), warga Desa Agungmulyo, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati.
Keduanya menjadi korban kecelakaan maut di Jalur Pantura Pati-Juwana, tepatnya di Desa Widorokandang, Kecamatan Pati, pada Minggu (27/4/2025) sekitar pukul 14.47 WIB.
Saat itu, mereka berboncengan mengendarai motor Honda PCX dengan nomor polisi K-5721-XG.
Tanpa diduga, kendaraan mereka dihantam bus Jaya Utama jurusan Semarang-Surabaya dengan pelat nomor L-7161-UB, yang dikemudikan oleh Ruliyanto (36) dari Desa Kebalandono, Kecamatan Babat, Lamongan.
Akibat benturan keras, Arif mengalami luka serius dan kini menjalani perawatan intensif di RS Karima Utama Surakarta.
Sayangnya, Sulistiyana harus meregang nyawa.
Diketahui korban merupakan guru SMP yang
Tubuhnya sempat terpental ke Kali Simo dan baru berhasil ditemukan Tim SAR Gabungan sekitar tujuh jam setelah kejadian, di kawasan Dukuh Pondohan, Desa Purworejo, Kecamatan Pati, sekitar satu kilometer dari lokasi insiden.
Menurut keterangan Kanit Gakkum Satlantas Polresta Pati, Ipda Moch Apri Hermawan, kronologi bermula saat bus melaju dari arah Surabaya menuju Semarang.
Saat berusaha menyalip kendaraan di depannya dari sisi kanan, bus justru menabrak motor yang datang dari arah berlawanan.
“Karena ruang tidak mencukupi, kecelakaan pun tak terhindarkan,” jelas Ipda Apri dalam siaran pers, Senin (28/4/2025).
Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait faktor penyebab kecelakaan.
Beberapa barang bukti juga sudah diamankan untuk keperluan pemeriksaan lebih mendalam. (*)